Pages

Sunday, March 3, 2013

Edisi Khusus Assassin’s Creed III

Ubisoft mempersiapkan beberapa edisi khusus game Assassin’s Creed III untuk para gamer dan kolektor. Edisi khusus yang berjumlah tiga jenis ini masing-masing bernama The Freedom Edition, The Join or Die Edition dan The Special Edition. Setiap edisi ini membawa isi yang menarik, dengan bonus berupa action figure, medali, buku, poster, misi tambahan untuk mode single-player dan item untuk mode multiplayer.
The Freedom Edition
  • Game Assassin’s Creed III edisi retail.
  • Action figure berbentuk Connor setinggi 24 cm.
  • Tempat buku dari metal yang dengan gambar yang dibuat oleh artis komik Alex Ross.
  • Buku catatan milik George Washington yang mengungkap kebenaran dan misteri seputar Assassin dan Templar di masa Revolusi Amerika.
  • Lithograph eksklusif.
  • Dua buah misi baru untuk mode single-player:
    • Lost Mayan Ruin: Connor menemukan sebuah piramida suku Maya yang penuh petunjuk dan misteri. Gamer bisa mendapatkan pedang milik Captain Kidd.
    • Ghost of War: Pihak Templar telah diambang kemenangan dalam Revolusi. Gamer harus memutarbalikkan keadaan, dan akan mendapatkan senjata terkuat milik penduduk asli di Amerika bernama Pontiac War Club.
  • Bonus untuk mode multiplayer berupa karakter baru the Sharpshooter, sebuah Relic, Emblem, sebuah gambar yang spesial dan titel sebagai “The Jester”
gamexeon assassins creed 3 edition 01 600x338 3 Edisi Khusus Assassins Creed III Dari Ubisoft
The Join or Die Edition
  • Game Assassin’s Creed III edisi retail.
  • Medalion Assassin berkualitas tinggi.
  • Buku catatan milik George Washington yang mengungkap kebenaran dan misteri seputar Assassin dan Templar di masa Revolusi Amerika.
  • Sebuah misi baru untuk mode single-player:
    • Ghost of War: Pihak Templar telah diambang kemenangan dalam Revolusi. Gamer harus memutarbalikkan keadaan, dan akan mendapatkan senjata terkuat milik penduduk asli di Amerika bernama Pontiac War Club.
  • Bonus untuk mode multiplayer berupa karakter baru the Sharpshooter, sebuah Relic, Emblem, sebuah gambar yang spesial dan titel sebagai “The Jester”
gamexeon assassins creed 3 edition 02 600x338 3 Edisi Khusus Assassins Creed III Dari Ubisoft
The Special Edition
  • Kemasan khusus.
  • Game Assassin’s Creed III edisi retail.
  • Sebuah misi baru untuk mode single-player:
    • Dangerous Secret: Connor harus berhadapan dengan sebuah misteri yang dapat membahayakan Revolusi Amerika. Jika berhasil memecahkannya, gamer akan mendapatkan sebuah Flinlock Musket.
Assassin’s Creed III yang bersetting di jaman Revolusi Amerika ini akan dirilis pada tanggal 31 Oktober 2012 untuk platform PlayStation 3 dan Xbox 360. Sedangkan untuk platform PC dan Wii U masih belum mendapat kepastian dari Ubisoft.

Tertarik ?

Source

Sunday, November 4, 2012

Need for Speed : Most Wanted

Bagi anda yang menyukai game balapan, anda harus senang karena Need for Speed:Most Wanted(2012) telah dirilis! Game balapan yang sangat canggih ini akan membuat anda merasakan seperti balapan asli. Dengan latar kota Fairhaven, yaitu kota dimana setiap bagian dapat anda kunjungi. Mulai dari inti ramai industri dan spiral keluar menjadi terowongan gunung yang terbuka lebar dan jalan raya yang membentang luas. Kriteria yang mengutamakan kebebasan bagi anda akan sangat menyenangkan dan sama sekali tidak membosankan. Mulai dari mobil klasik Ford Shellby sampai Aston Martin ada di game ini.
 Developer : Criterion Games
Publisher : Electronic Arts
Genre : Racing
Engine : Chameleon
Platform(s) : Microsoft Windows, PlayStation 3, PlayStation Vita, Xbox 360, Wii
Release Date : October, 30 2012

Wednesday, October 24, 2012

Sniper: Ghost Warrior 2

Bagi kalian penyuka game first-person shooter, kalian akan dipuaskan dengan game yang satu ini. Game Sniper: Ghost Warrior yang satu ini mempertimbangkan fitur realistis seperti faktor jarak dan kecepatan angin.
Game ini sebenarnya di jadwalkan release pada Agustus 2012, namun Eurogamer mengungkapkan bahwa di undur Oktober 2012 namun kemudian di undur lagi pada Januari 2013.
Developer(s) : City Interactive
Publisher(s) : City Interactive
Distributor(s) : Namco Bandai Games
Engine : CryEngine 3
Platform(s) : MicrosoftWindows, PlayStation 3, Xbox 360, Wii, Playstation Vita
Genre(s) : First-Person Shooter

Tuesday, October 16, 2012

Jabbawockeez vs Remote Kontrol

Semua tau Jabbawockeez, 'kan? Ya, Jabbawockeez adalah salah satu dance crew dari luar negeri. Kali ini, saya akan share tentang video Jabbawockeez vs Remote Kontrol. Cekidot gan...

 

Monday, October 8, 2012

Pencetus Sepak Bola yang Atraktif

Apakah semua tau siapakah pencetus sepak bola yang atraktif ? Apakah Pep Guardiola ? Bukan, sebenarnya pencetusnya adalah Johan Cruyff. Teknik bola mengalir, operan pendek, dan mobilitas pemain atau yang biasa dikenal dengan sebutan "Tiki-taka". Ini adalah foto Johan Cyruff..
Saat melatih Barcelona, Ia memenangi berbagai kejuaraan seperti Copa del Rey, La Liga, Supercopa de Espana, UEFA Super Cup dan Liga Champions.








Teknik Tiki-taka ini kemudian dikembangkan oleh Pep Guardiola.Ini adalah foto Guardiola..

 

Balotelli at Fifa 13

Tentu kalian masih ingat dengan gelaran Euro 2012 kemarin ,bukan? Pada pertandingan antara Italia melawan Jerman, Balotelli menjadi pahlawan Italia dengan sumbangan 2 golnya ke gawang Jerman. Tentu masih ingat juga dengan selebrasi Balotelli ini kan?

Pada game terbaru Fifa yakni Fifa 13, selebrasi Balotelli setelah mencetak gol seperti selebrasi di atas. Ingin tau seperti apa ? Ini dia..
Keren bukan ?